Belajar Bahasa Inggris merupakan suatu kegiatan yang menyenangkan sekaligus memberi manfaat, yang mana saat ini kita hidup di zaman globalisasi dan menguasai Bahasa inggris adalah suatu kebutuhan yang baik dalam dunia Pendidikan maupun dunia bekerja. Bahasa inggris menjadi Bahasa yang penting untuk dikuasai. SDIT Ar – Ridho melaksanakan kegiatan belajar Bahasa Inggris bersama Native Speaker Ms. Samatha. Kegiatan ini dilaksanakan di sekolah Ar – Ridho yang berada di Jalan Pondok Kelapa 12 Blok G IV No.10 Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur.
Melalui kegiatan ini diharapkan para siswa dan siswi di SDIT Ar – Ridho dapat terus mengasah dan menambah ilmu berbahasa Inggrisnya, terlebih lagi memiliki dan menguasai Bahasa asing akan menjadi nilai plus apabila kita mampu menguasai dan terus belajar. Ada pun cara mudah dalam belajar Bahasa Inggris, terutama bagi pemula bisa memulai dengan tips – tips berikut ini :
1. Pelajari kata dasar
Tips belajar Bahasa Inggris dengan mudah yang pertama adalah dengan mempelajari bagian kata dasar yang sederhana dahulu dan kata yang biasa diucapkan sehari – harinya, lalu pahami aturan dan cara penggunaannya dalam setiap kalimat.
2. Mencatat kosakata baru
Apabila kita membaca, menonton film atau mendengarkan musik yang menggunakan Bahasa inggris. Kita bisa mencatatnya sebagai kosakata baru yang sebelumnya tidak kita pahami kemudian berubah menjadi paham.
3. Melatih kemampuan listening
Belajar Bahasa inggris akan jadi lebih mudah apabila kita memang sudah sering mendengarkan Bahasa tersebut. Karena, semakin sering didengarkan maka Bahasa tersebut pun akan semakin familiar bagi kita dan akan mudah memahami dengan sendirinya.
4. Melatih kemampuan reading
Dengan membaca bacaan yang berbahasa inggris maka akan menemukan berbagai kosakata baru dan dapat meningkatkan kemampuan dalam membacanya. Biasakan untuk membaca bacaan bahasa Inggris tersebut setiap hari agar kemampuan bahasa Inggris terus terasah dengan baik, sehingga bisa menerapkannya dalam keseharian.
5. Gunakan aplikasi belajar Bahasa Inggris
Menggunakan aplikasi belajar Bahasa Inggris yang bisa diunduh di handphone atau tablet juga dapat memudahkan untuk belajar Bahasa Inggris. Dikarenakan pastinya setiap hari kita selalu membawa kemana saja benda tersebut yang pada akhirnya dapat memudahkan kita belajar dimana saja.
Itu dia sobat Ar – Ridho Sebagian tips mudah belajar Bahasa Inggris, semoga artikel ini dapat bermanfaat ya. Yuk semangat untuk terus menambah ilmu!
Yuk ikuti selengkapnya kegiatan Smpit Ar – Rudho dengan follow media official kami berikut ini :
Website : www.smpitarrudho.sch.id
Instagram : @smpitarrudho
Facebook : @smpislamterpaduarrudho
Youtube : SMPIT AR-RUDHO
Telephone : 081318784004 / 021-8649354